Sabtu, 08 Maret 2014

Kita semua punya impian ... Kita semua ingin percaya dengan kedalaman jiwa
kita, bahwa kita punya karunia istimewa, bahwa kita bisa menghasilkan
perbedaan, bahwa kita bisa menyentuh sesama dengan cara yang istimewa, dan
bahwa kita bisa menjadikan dunia ini tempat yang lebih baik. Entah kapan
dalam kehidupan kita, kita semua mempunyai visi tentang kualitas kehidupan
yang kita inginkan dan yang pantas kita dapatkan. Akan tetapi, bagi banyak
orang, impian tersebut telah demikian diwarnai oleh frustrasi dan rutinitas
kehidupan seharihari
sehingga bahkan tidak lagi berupaya mencapainya.
Untuk sebagian besar orang, impiannya telah hilang—bersamaan dengan
kemauan untuk membentuk takdirnya. Banyak yang telah kehilangan kepastian
yang menciptakan keunggulan sang pemenang. Upaya pencarian dalam
kehidupan saya selama ini adalah untuk memulihkan impian itu dan menjadikannya
kenyataan, untuk membuat setiap diri kita ingat dan menggunakan
kuasa tak terbatas yang tidak aktif di dalam diri kita semua.



Saya memiliki hadiah untuk Anda